Rabu, 19 September 2012

Snorkeling

Agen Wisata Gunungkidul Mbeton AgungLaut selatan Pulau Jawa terkenal dengan arus dan gelombang yang sangat besar dan ganas. Hal ini terjadi karena pantai selatan Jawa langsung terhubung dengan Samudera Indonesia yang sangat luas. Banyak rumor mengerikan mengenai pantai selatan, namun hal itu bukan berarti kita tidak dapat menikmati keindahannya. Kita dapat menikmatinya di waktu-waktu tertentu dan tentu saja dengan pendamping dan peralatan yang memenuhi Safety Procedure. Beberapa pantai menyuguhkan keindahan ekosistem laut yang menarik seperti terumbu karang dan ikan-ikan yang indah.

Keanekaragaman hayati di pantai selatan cukup tinggi dengan beberapa fauna eksotis seperti Bintang laut biru, Ikan singa, ikan butterfly, ikan puff, dan lain-lain.

Sumber : kupiyo.com

Selasa, 18 September 2012

Pantai Timang

Agen Wisata Gunungkidul Mbeton AgungBerlibur ke kawasan wisata memang selalu terasa menyenangkan. Apalagi kalau tempat yang dituju adalah tempat yang belum banyak diketahui banyak orang. Pasti terasa lebih spesial. Salah satunya adalah Pantai Timang, Gunungkidul, Yogyakarta.

Pantai Timang yang terletak di sebelah barat Pantai Siung memang belum begitu terjamah oleh wisatawan. Akses menuju pantai ini masih berupa jalan tanah dan melewati perkampungan. Mungkin ini yang menyebabkan wisatawan sulit mencapai pantai ini. Tak heran jika ada mengatakan, Pantai Timang adalah pantai yang masih perawan. Jika ingin berkunjung ke tempat ini, sebaiknya menggunakan sepeda motor atau mobil 4WD (4 wheel drive).

Popular Posts

Pengikut

Statik

Mbeton Agung Tourism Agency Gunungkidul

  © Copyright 2011 • Agen Wisata Gunungkidul Mbeton Agung | Mbeton Agung Travel Agents Gunungkidul • All rights reserved

Back to TOP